Materi Pertemuan Pertama: Sejarah Hindu (Jaman Prasejarah)

Halo ketemu lagi dalam Pembelajaran Agama Hindu kita. Tetap semangat ya walau Belajar dari Rumah!

Ini adalah materi Bab kita yang kedua. Sejarah Perkembangan Kebudayaan Hindu di Dunia. Kalian sudah mendapatkan pelajaran khusus Sejarah. Jadi ini akan menjadi lebih mudah. Kita hanya perlu mengulang-ngulang kembali. Jika ada tambahan informasi, bisa disampaikan ke bapak.

Kebudayaan Jaman Prasejarah

Sejarah adalah ilmu yang mempelajari kejadian di masa lalu. Tujuannya supaya kita bisa belajar dari masa lalu dan bisa dipakai untuk menghadapi masa kini.

Untuk belajar sejarah kita perlu media. Media tersebut bisa berupa media tulis atau benda-benda sejarah.

Jaman Prasejarah adalah jaman dimana belum dikenalnya tulisan.

Untuk mengetahui kehidupan prasejarah, para ahli mempelajari fosil, tentang bagian tubuh binatang, tumbuhan dan manusia yang membatu. 

Masa Prasejarah dapat dibagi menjadi beberapa jaman yaitu:

1. Jaman Batu Tua (Paleolitikum)

2. Jaman Batu Madya (Mesolitikum)

3. Jaman Batu Baru (Neolitikum)

4. Jaman Logam

5. Jaman Batu Besar (Megalitikum)

Pada jaman Paleolitikum kehidupan manusia masih Food Gathering berburu dan mengumpulkan makanan sehingga alat-alat yang dipakai adalah kapak genggam dan dari tulang. Ketika jaman Mesolitikum kehidupan berkembang manusia purba mulai tinggal menetap dan mulai mengenal bercocok tanam. Bukti jaman ini adalah adanya Kyokenmodinger dan Abris Sous Roche. Jaman Neolitikum manusia sudah hidup menetap dan mengembangkan aspek-aspek kehidupan. Alat-alat di jaman ini adalah kapak persegi dan kapak lonjong. Jaman logam terdiri dari jaman perunggu, tembaga dan besi. Di Indonesia setelah jaman Neolitikum langsung ke jaman perunggu. Alat-alat di jaman ini adalah kapak corong, nekara dan perhiasan. Jaman megalitikum adalah jaman yang kebudayaannya menghasilkan bangunan atau barang-barang dari batu besar. Meliputi: Sarkofagus, menhir, dolmen, kubur batu, punden berundak dan arca-arca.


Demikian ringkasan materi untuk pertemuan pertama kita. Kalian bisa mengembangkannya dengan mencari di sumber-sumber lain. Semangat ya!

Postingan Populer