Materi 2 Sejarah Hindu

kota Mohenjodaro sumber foto: idsejarah.net

Sejarah Agama Hindu di India

Selamat pagi nak. Hari ini kita belajar sejarah agama Hindu. Untuk pertama kita akan belajar Sejarah agama Hindu di India. Barulah kemudian kita belajar sejarah agama Hindu di Indonesia. Kemudian sejarah agama Hindu di Bali. Dengan demikian pemahaman kita akan lebih menyeluruh.

Agama Hindu awalnya dikenal dengan Sanatana Dharma. Merupakan agama yang tertua dan satu-satunya agama yang dianut pada masa itu. Sehingga agama ini tidak memerlukan sebutan. Baru kemudian ketika muncul agama-agama baru diperlukan sebutan untuk membedakan dengan agama lainnya. Agama Sanatana Dharma yang diartikan sebagai kebenaran abadi kemudian dikenal dengan agama Hindu.

Agama Hindu berkembang di lembah sungai Shindu. Di lembah inilah para Rsi menerima wahyu Tuhan dan dihimpun dalam kitab suci Weda. Orang-orang Persia menyebut orang-orang yang mendiami sungai Sindhu sebagai indu. Karena mereka sulit melafalkan huruf s. Lama-lama kata Indu berubah menjadi Hindu. Yang awalnya artinya adalah orang yang mendiami lembah sungai Sindhu. Kata Hindu kemudian berubah menjadi nama agama yang menggantikan nama Sanatana Dharma.

Antara 3000 dan 2000 tahun SM di lembah sungai Sindhu tinggalah bangsa-bangsa yang peradabannya menyerupai peradaban bangsa Sumeria. Kebudayaan itu berpusat di kota Mohenjodaro dan Harapa. Penduduk pada jaman itu dikenal dengan nama bangsa Dravida. Mereka dalah bangsa yang berkulit hitam, berhidung pipih, berperawakan kecil dan berambut keriting. Mereka memiliki peradaban yang tinggi terbukti dari peninggalan kota Mohenjodaro dimana terdapat rumah-rumah yang berdinding tebal dan bertangga.

Antara 2000 dan 1000 tahun SM masuklah bangsa Arya ke India dari sebelah utara. Bangsa Arya memisahkan dirinya dari bangsanya di Iran melalui pegunungan Hindu-Kush. Bangsa Arya serumpun dengan bangsa Jerman, Yunani dan Romawi.   Mereka adalah bangsa pengembara yang unggul di bidang peternakan dan peperangan. Di lembah sungai Sindhu mereka bertemu dengan bangsa Dravida yang memiliki keunggulan budaya dan pertanian.  Perpaduan kebudayaan bangsa Arya dan Dravida menghasilkan kebudayaan yang unggul.

Seiring dengan perkembangan jaman India dipimpin oleh raja dari sebuah kerajaan. Adapun raja yang pernah memerintah India adalah raja Candra Gupta Maurya dari kerajaan Maurya. Pada masa Candra Gupta wilayah kekuasaan kerajaan Maurya diperluas ke arah timur, sehingga sebagian besar daerah India bagian utara menjadi bagian kekuasaannya.

Raja selanjutnya yang memerintah adalah Ashoka. Ashoka adalah cucu dari Candra Gupta.  Pada masa pemerintahannya kerajaan Maurya mengalami masa yang gemilang. Kalinga dan Dekkan berhasil dikuasai namun setelah menyaksikan korban bencana perang di Kalinga, timbul penyesalan dalam diri Asoka. Sejak saat itu raja Asoka berganti agama, dengan memeluk agama Budha.

Postingan Populer