Membuat Loloh Daun Sembung

 Selamat Pagi Nak

Hari ini kita akan belajar sedikit materi Ayurweda

Ayurweda adalah kitab upaweda yang khusus membahas ilmu kesehatan bagaimana menjaga badan kita untuk tetap sehat dan umur panjang. Kata ayu dalam ayurweda artinya umur panjang.

Selain ilmu kesehatan Ayurweda juga membahas ilmu kedokteran atau pengobatan penyakit. Juga terdapat tentang kode etik kedokteran.

Di bali kitab Ayurweda dikemas dengan kearifan lokal yang dikenal dengan ilmu usadha. ilmu usadha ini bersumber pada lontar usadha. Lontar usadha merupakan penjabaran dari kitab Ayurweda

Usadha atau dikenal ilmu pengobatan di Bali ini memanfaatkan tumbuhan atau binatang untuk dijadikan sebagai obat. 

Ada banyak tumbuhan yang bisa dijadikan obat. Dalam lontar taru pramana dijelaskan berbagai jenis tumbuhan dan khasiatnya. 

Bagian tumbuhan yang bisa dimanfaatkan obat seperti daun, bunga, akar dsb

Obat usadha dikemas dalam bentuk minuman yang dikenal dengan loloh, dalam bentuk lulur atau boreh, dalam bentuk simbuh atau disembur, atau dalam bentuk minyak

Salah satu bentuk obat yang digemari masyarakat khususnya di desa adalah loloh. Ada banyak tumbuhan yang bisa dijadikan loloh. Salah satunya adalah daun Sembung.

Hari ini bapak akan mencoba membuat loloh daun sembung. Adapun manfaat loloh ini adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh, mengobati demam, panas dalam, dan mengobati penyakit jantung

Adapun cara membuatnya adalah seperti yang dijelaskan dalam gambar berikut:

A. Bahan-Bahan





         Adapun bahan-bahannya adalah: Daun Sembung, Garam, Bawang, Asem

B. Cara Membuat







    Adapun Cara Membuatnya adalah:
1. Daun sembung dicampur dengan air dan diremas
2. Penyaringan
3. Diisi garam, asem dan bawang
4. Siap diminum

Demikian cara membuat loloh daunsembung dari bapak. Kalian bisa mencobanya di rumah.

Kalau kalian punya pengalaman membuat loloh jenis lainnya. Bisa kalian ceritakan di kolom komentar ini



Postingan Populer